Harapan Indil, Petani Sawit Yang Ingin Hidup Layak


Pessel (Sumbar). KS- Tingginya kebutuhan ekonomi  sekarang ini tidak mematahkan semangat para petani sawit.

Seperti Indil (47) salah seorang petani sawit di daerah Tapan Kabupaten Pessel yang terus bertahan menjadi petani sawit demi menghidupkan keluarganya.

Disamping itu Indil pun berharap kepada pemerintah agar mau memperhatikan nasib  para petani sawit, dengan membuatkan akses jalan yang layak untuk menuju kebun sawit.

Indil menjelaskan, "jika musim panen, kami sangat kewalahan membawa hasil panen, karena jalan yang ditempuh sangat jauh dan medanpun berat untuk kendaraan roda empat", ujarnya.

Saat ini untuk mengangkut hasil panen dari kebun Indil hanya mengandalkan mesin bajak yang hanya bisa mengangkut seberat 50kg saja.

Indil pun mengeluhkan hasil dari panen yang bisa di bilang kurang bagus, di karenakan keterbatasan biaya membeli pupuk.

"Kami sangat berharap agar pemerintah bisa menaikan harga sawit agar kami bisa hidup layak seperti yang lainnya", harap Indil.





#Deddy
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto