Kecelakaan di By Pass; Minibus Avanza Putih menabrak Sepeda motor dan Satu Truck yang sedang Parkir


KawasanSumbar com.Padang Jalur lintas by pass terjadi kecelakaan yang melibatkan Sepeda Motor BA 3686 AY kontra Minibus BA 1472 HN kontra Truck BA 8402 FU yang sedang parkir di Pinggir jalan Pada hari Jum'at, 20 Desember 2019. Tepatnya kejadian ini di Jalan Simpang By Pass Anak Air Kelurahan Batipuh Panjang Kecamatan Koto Tangah Padang.

Informasi yang di dapat dilokasi kejadian Jalan yang beraspal bagus dan arus lalu lintas sepi dan cuaca yang cerah, tidak dapat terelakkan satu sepeda motor BA 3686 AY yang datang dari arah timur menuju arah barat atau datang dari arah Rutan Anak Air menuju arah Kelok Anak Air yang melintasi jalan. Sesampai di tkp tertabrak oleh Minibus jenis Avanza warna putih BA 1472 HN yang datang dari arah selatan menuju arah utara atau datang dari Simpang By Pass Parak Buruk menuju arah Batas Kota, Kemudian Sepeda Motor BA 3686 AY terseret kedepan oleh Minibus BA 1472 HN dan mini bus oleng, lalu menabrak Truck BA 8402 FU yang sedang parkir disebelah kiri, menjadikan sepeda motor BA 3686 AY beserta pengendaranya terpental ke depan. Astarghfirullaah..


Yusminal (55th), warga lubuk buaya, pengendara sepeda motor BA 3686 AY mengalami cedera kepala dan meninggal dunia di RS Siti Rahmah Padang. Korban lainnya juga dibawa ke rumah sakit yang sama untuk mendapatkan perawatan medis. Penumpang minibus BA 1472 HN, Siswati (36thn), mengalami tangan kanan patah dan Roslini (85thn) warga Jorong Hilie Banda Panyakalan Kec. Kubung Kab. Solok, penumpang Minibus BA 1472 HN mengalami sakit di dada.

"kecelakaan tersebut terjadi begitu cepat dan warga sekitarpun terkejut, sontak warga berkerumunan untuk melihat peristiwa itu, serta memberikan pertolongan kepada korban kecelakaan yang mana pengendara sepeda motor terpental ditabrak Avanza dan mobil minibus Avanza tersebut juga menabrak Truck yang sedang terparkir di pinggir jalan," terang thomas yang di dapat awak media kawasan sumbar com.


Sementara itu konfirmasi dari keterangan bp. ????? Laka Lantas, melalui kanit iptu Efriadi mengatakan, saat ini olah tkp, pengukuran dan lainnya sudah dilakukan, barang bukti dan surat keterangan kendaraan serta semua data sudah diamankan," kata dia.

"Semua tentang Yusminal, Idris, dan Muhammad Syah Putra yang terlibat kecelakaan ini sudah pula kita amankan untuk proses selanjutnya," lanjutnya.

#Ode/adtara
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto