Wakil Bupati Tanah Datar H. Zuldafri Darma. SH dan Kapolsek Lintau Buo Utara IPDA Sudirman.SH beserta masyarakat Kenagarian Tanjuang Bonai bersama-sama bergotong-royong membersihkan lingkungan di Jorong Sapta Marta II, Nagari Tanjung Bonai, Kecamatan Lintau Buo Utara



TANAH DATAR,- KS,— Wakil Bupati Tanah Datar H. Zuldafri Darma. SH dan Kapolsek Lintau Buo Utara IPDA Sudirman.SH beserta masyarakat Kenagarian Tanjuang Bonai bersama-sama bergotong-royong membersihkan lingkungan di Jorong Sapta Marta II, Nagari Tanjung Bonai, Kecamatan Lintau Buo Utara. Jum'at, (3/7/20).

Dari pantauan awak media, sesampai nya di lokasi, Wakil Bupati Tanah Datar H. Zuldafri Darma. SH di sambut oleh Forkompinca Lintau Buo Utara dan Masayarakat Kenagarian Tanjung Bonai, Wabup dan Forkompinca beserta masyarakat Tanjuang Bonai melaksanakan gotong-royong bersama dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih agar terhindar dari Penyebaran Covid-19.

Saat diwawancarai media KawasanSumbar.com, di sela sela istirahat, H. Zuldafri Darma. SH mengapresiasi kepada peserta gotong royong serta mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan oleh Masyarakat Tanjung Bonai dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih. Dengan adanya semangat gotong royong ini, H. Zuldafri Darma. SH menambahkan ia merasa bangga dengan adanya kegiatan gotong-royong ini dalam bentuk menjalin tali silaturahmi antara masyarakat dengan pemerintah.

"Saya pribadi bangga dan mengaspirasi mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan oleh masyarakat Tanjung Bonai dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih. Dengan adanya semangat gotong royong ini maka kita akan sangat mudah menjalin tali silaturahmi, saling berjabat tangan dan bisa berkumpul bersama antara masyarakat dengan pemerintah." ungkapnya.

H. Zuldafri Darma. SH juga menjelaskan, dengan seringnya dilaksanakan kegiatan gotong royong ini akan membuat terobosan baru dan perubahan pada Nagari Tanjuang Bonai, dengan melihat kondisi di Nagari ini, ia mengajak bersama sama melihat kondisi tanah yang subur dan iklimnya juga sangat bagus untuk memberikan yang terbaik buat kemajuan di Kecamatan Lintau Buo Utara.

" Dengan seringnya dilaksanakan kegiatan gotong royong ini akan membuat terobosan baru dan perubahan pada Nagari Tanjuang Bonai, dengan melihat kondisi di Nagari ini, saya selaku Wakil Bupati Tanah Datar mengajak bersama sama melihat kondisi tanah yang subur dan iklimnya juga sangat bagus untuk memberikan kemajuandi Kecamatan Lintau Buo Utara ini." ujarnya.

Kesempatan ini Wakil Bupati Tanah Datar juga berkesempatan memohon terhadap para peserta kegiatan gotong-royong untuk selalu mengutamakan menjalankan Protokoler Kesehatan Covid-19, yang mana dunia dilanda musibah wabah virus covid-19, agar masyarakat untuk menjaga kesehatan dari wabah virus korona tersebut.

 "Pada kesempatan ini saya memohon agar yang hadir pada hari ini selalu mengutamakan Protokoler Kesehatan Covid-19, sama sama kita ketahui secara global seluruh dunia sudah di timpa musibah virus korona, maka dari itu saya menghimbau untuk menjaga kesehatan untuk diri kita sendiri." tutupnya.

Ipda Sudirman.SH juga mengatakan kepada awak wartawan, Kepolisian bersama unsur Walinagari Tanjuang Bonai serta masyarakat yang bergotong royong membersihkan lingkungan jalan, parit saluran air dan tempat umum lainnya selain untuk mencegah penyebaran virus Corona Covid-19, Polsek Lintau Buo Utara menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, agar terciptanya kondusif keamanan di tengah-tengah masyarakat Kecamatan Lintau Buo Utara.



“Gotong royong ini akan kita laksanakan akan secara rutin dilaksanakan, hasil yang diharapkan dalam kegiatan gotong-royong ini agar terhindar dari polusi dan kesehatan semakin terjaga khususnya dalam mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 saat ini, apa lagi kita masih dalam memeriahkan Hari Bhayangkara ke 74 tahun, Kepolisian RI akan selalu meningkatkan kondusif nya Kamtibmas agar masyarakat lebih produktif untuk membangun daerah.“ terangnya IPDA Sudirman.SH.

"Saya juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah terpengaruh isu yang belum diketahui kebenarannya dan berita hoax menjelang pilkada ditahun ini, terlebih lagi mengenai wabah virus Covid-19." tegasnya kembali.

Kegiatan gotong-royong bersama ini juga dihadiri oleh Koramil 04/Lintau Buo, Camat Lintau Buo Utara, Zufkifli Idris, S. Sos, Kepala Jorong Sapta Marga Sukarmin, dan Mahasiswa KKN, Universitas UNP dan Universitas Unand Padang. (DST)
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto