Tidak Mendengar Saat Kereta Api Lewat, Pria Paruh Baya Tewas Tertabrak Saat Bersepeda


Semarang, Kawasansumbar.com Seorang warga Tanggungrejo, Tambakrejo, Gayamsari, Semarang, tewas setelah tersambar kereta api di perlintasan tanpa palang pintu Cilosari, Sabtu (31/7) siang. 

Diduga korban tidak mendengar klakson kereta yang akan lewat, saat ia menyeberang dengan sepeda ontelnya.

Kapolsek Semarang Timur, Iptu Budi Antoro mengungkapkan, dan terdapat identitas korban berupa fotocopy KTP nya,  diketahui korban  bernama Rudi Irianto (51) yang saat kejadian hendak menyebrang dengan sepeda ontelnya melalui jembatan kecil. 

Ia tak menyadari ada kereta langsiran dari arah Alastua hendak menuju stasiun poncol melintas. Kereta api tersebut sudah membunyikan klakson nya berkali kali namun naas pemilik sepeda ontel tersebut tidak menghiraukan dan tersambar kereta api sehingga meninggal.

"Ada juga Dari keterangan saksi,  korban tidak mendengar ada kereta api lewat, dan bunyi klakson kereta api yang begitu keras nyapun tidak terdengar oleh nya."

 Kecelakaan itu Korban mengalami cidera parah pada bagian kepala," ungkap Iptu Budi kepada RMOL Jateng di lokasi kejadian.

Selanjutnya jenazah korban langsung dibawa ke RS Kariadi untuk keperluan pemeriksaan lanjutan.

#Ria/mc

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto