Dilantik Ketua Gerakan Indonesia Raya Gerindra Pasaman Barat, H. Maryanto.SH.MM.CRMO didampingi istri Target Menang Pileg 2024


Pasaman Barat - Kawasan Sumbar.Com DPC Gerindra Pasaman Barat  kini telah memiliki ketua definitif. DPP menunjuk H. Maryanto.SH.MM yang sebelumnya Calon Bupati Kabupaten Pasaman Barat dari Partai Gerindra Pasaman Barat Selasa 3 Agustus 2021).

"Saat ini definitif. Sudah diserahkan kepada H. Maryanto.SH.MM sebagai ketua DPC Gerindra Pasaman Barat, dengan Heri miheldi sekretaris dpc gerindra yg baru , " ujar Ketua DPC  Partai Gerindra H. Maryanto, Selasa (3/7/2021).

Ketua Komisi IV  H. Adriwilza, SE, M.Pd, M.Si menjelaskan, setelah penunjukan H.Maryanto.SH..CRMO sebagai ketua definitif, kader di internal partai harus solid melakukan konsolidasi untuk merebut kemenangan di Pemilu 2024 mendatang.

"Diharapkan setelah SK turun Ini semua pertanyaan sudah dijawab dan kami harapkan semua kader agar tegak lurus satu komando. Segera melakukan konsolidasi internal sampai ke tingkat paling bawah," terangnya.


H. Maryanto.SH.MM menambahkan, pihaknya langsung melakukan konsolidasi dengan kader di Kabupaten Pasaman Barat. 

"Kita konsolidasi, merapatkan barisan. Tentu bagi kader yang duduk sebagai legislatif, harus bekerja semaksimal mungkin untuk kemaslahatan rakyat, begitu juga eksekutif," ungkapnya.


Ketua DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (GERINDA )yang baru H. Maryanto.SH.MM ini menegaskan, target Gerindra pada Pileg 2024 di Pasaman Barat, yakni menang Pemilu.

Kalau  pileg  kita menang , target kita  tentu menambah anggota DPRD  dari Partai Gerindra, minimal  mempertahankan partai pemenang pemilu  tahun 2024, Punkas H. Maryanto. SH. MM


#Rajo Alam
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto