Sambut Hari Raya Idul Adha 1443 H,Babinsa Koramil 05 Pauh Serka Edi Hermanto komsos bersama Jamaah Sabandiyah di Surau Baru

Padang kawasansumbar.com Komunikasi sosial (komsos) adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warga binaannya lebih dekat lagi dan juga sebagai sarana silaturahmi agar lebih dekat dan akrab,hal itu ditegaskan Babinsa Cupak Tangah Koramil 05/pauh kodim 0312/padang serka Edi Hermanto jumat 08 Juli 2022

Kepada awak media Serka Edi Hermanto Babinsa Cupak Tangah mengatakan komsos bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi wilayah binaan,untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah tersebut tentu perlu menciptakan kedekatan dengan wargaa binaan,seperti saat ini melaksanakan komsos dengan penganut aliran Sabandiyah yang telah melaksanakan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah terlebih dahulu di Surau Baru Jalan Raya Dr.Moh.Hatta Pasar Baru Rt 01 Rw 01 Kelurahan Cupak Tangah Kecamatan Pauh,"Sebutnya

lebihlanjut dikatakan dalam kegiatan pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah di Surau Baru dengan jumlah jamaah 63 orang dan yang menjadi penceramah Buya Zahar dan acarapun berlangsung dengan hikmat dan lancar,"Pungkas Serka Edi Hermanto

Dan kita berharap dengan komsos akan tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan dan juga untuk mempererat hubungan kekeluargaan,baik dengan tokoh masyarakat,tokoh agama dan Unsur lainya,"Tutupnya

#Babinsa | Adtara

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto