Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya Terima kunjungan Yayasan syekh Ibrahim musa Parabek Ponpes Sumatera Thawalib, Parabek Bukit tinggi.

Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya Terima kunjungan Yayasan syekh Ibrahim musa Parabek Ponpes Sumatera Thawalib, Parabek Bukit tinggi. Dharmasraya- Sumatera Barat,  Kawasansumbar.com -- Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya Pariyanto SH, bertempat di Kediamannya yang berada di jorong piruko nagari sitiung Kecamatan Sitiung Kabupaten Dharmasraya menerima kunjungan dari Yayasan Shekh Ibrahim musa Parabek Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi, (20/04/24).

Pada kunjungan silahturrahmi tersebut pengasuh Ponpes Sumatera Thawalib parabek Bukit tinggi Agam Ustadz.H.M.Zaki Munawar turut mendampingi kepala Madrasah Aliyah, Ustadzah Nofri, Ustadz dan Ustadzah pembina dan santri khafilah khidmatul ummah menjelaskan perkembangan dan capaian – capaian serta kondisi kekinian dari Sumatera Thawalib Parabek hingga telah mencapai usia 114 tahun.
 
Lebih lanjut buya juga menyampaikan program tahunan yang akan dilaksanakan Madrasah Aliyah sumatera thawalib yang akan di laksanakan pada tanggal 28-April sampai dengan tanggal 11 Mei 2024 mendatang di kecamatan sitiung, yang mana kegiatan tersebut dalam rangka mencetak generasi penerus yang lansung terjun ke tengah- tengah masyarakat, untuk memajukan kegiatan keagamaan dan sosialisasi dengan masyarakat terang sang buya.

buya ini juga terangkan sedikit sejarah tentang ponpes ini, yang mana pondok pesantren Sumatera Thawalib Parabek ini. didirikan pada tahun 1910 oleh Syekh Ibrahim Musa dan pada tahun 2024 ini telah mencapai usia 114 tahun. Alhamdulillah perkembangannya dari tahun ketahun menunjukkan peningkatan, begitupun dari segi jumlah murid insyaAllah semakin hari semakin bertambah dan kecintaan masyarakat terhadap agama juga semakin meningkat, hal ini semacam karunia dari Allah”, ujar buya.

Buya juga mengatakan ponpes akan selalu berupaya dalam peningkatan mutu, baik mutu daripada siswa, majelis guru maupun pengelola sendiri, serta akan membuat suasana belajar di parabek akan menjadi menyenangkan dalam menuntut ilmu agama maupun ilmu yang bersifat duniawi, katanya.


Semantara itu Ketua DPRD Dharmasraya mengapresiasi dengan usianya yang ke 114 dan berharap Sumatera Thawalib Parabek akan lebih maju kedepannya.
dan semoga Sumatera Thawalib parabek akan lebih maju dan jaya lagi kedepannya, dan semoga tetap pada komitmen yakni mencetak kader – kader ulama yang mantap dalam ibadah, intelektual dalam berfikir dan tentunya terampil didalam masyarakat”.saya juga sangat mengapresiasi kegiatan yang akan di laksanakan nanti. Saya pun berharap" Mudah- mudahan kegiatan ini nanti bisa memotivasi Anak- anak Dharmasraya untuk belajar Ilmu Agama dengan serius.dan semoga kegiatan yang akan di jalankan nanti itu berjalan lancar nggak ada halangan dan sukses.aminnn pungkas pariyanto.

Turut hadir mendampingi para  Rombongan ini sekretaris nagari Sitiung,Perangkat wali nagari, dan kepala jorong.

# DP
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto