Kanwil BPN Sumbar Laksanakan Tinjauan Lapangan Inventarisasi dan Identifikasi Rencana Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik

 


​Padang, Kawasansumbar.com  — Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (Kanwil BPN) Provinsi Sumatera Barat sebagai pelaksana pengadaan tanah melaksanakan kegiatan Tinjauan Lapangan Inventarisasi dan Identifikasi untuk mendukung rencana pembangunan Flyover Sitinjau Lauik di Kota Padang.22 Mei 2025.


Kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan awal pengadaan tanah yang bertujuan untuk memastikan kesesuaian data fisik dan yuridis terhadap bidang-bidang tanah yang akan terdampak oleh proyek pembangunan. Tim yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan terdiri dari Satgas A dan Satgas B, yang masing-masing dikoordinasikan oleh Ibu Lucy Novianti, S.ST., M.H. dan Bapak Sarjono, S.SiT., M.H.


Hadir pula perwakilan dari Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sumatera Barat sebagai instansi yang memerlukan tanah, menunjukkan adanya sinergi dan koordinasi lintas sektor dalam mendukung pembangunan infrastruktur strategis nasional di wilayah Sumatera Barat.


Kegiatan ini menjadi bentuk nyata komitmen Kanwil BPN Sumatera Barat dalam memberikan layanan pertanahan yang profesional, akuntabel, dan transparan. Selain itu, ini merupakan langkah penting dalam mendukung percepatan pembangunan infrastruktur, khususnya di kawasan rawan kemacetan seperti Sitinjau Lauik, Kota Padang.


Melalui kolaborasi ini, diharapkan pembangunan Flyover Sitinjau Lauik dapat segera terwujud demi meningkatkan konektivitas dan keselamatan lalu lintas di wilayah tersebut.

Ria

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.kawasansumbar.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pimred: Adrianto