KAWASANSUMBAR.COM
Pasaman Barat | (Sumbar) Menghadapi musim penghujan yang melanda Kabupaten Pasaman Barat) akhir-akhir ini, Anggota DPRD Pasaman Barat Jusrizal, S.E. mengingatkan masyarakat untuk lebih berhati-hati menjaga kesehatan. Jusrizal, S.E., menyarankan warga untuk menjaga pola makan dan kesehatan agar terhindar dari penyakit yang sering muncul di musim hujan.
“Masyarakat perlu berhati-hati dalam menjaga kesehatan, terutama dengan menjaga pola makan yang cukup,” ujar Jusrizal, S.E. Kamis 27 November 2025. Ia juga menyoroti kerentanan warga yang tinggal di sekitar Batang air Kinali,, dan Jusrizal, S.E. terhadap banjir, yang bisa berdampak pada kesehatan.
Jusrizal, S.E. politisi Partai UMMAT dari Dapil-5 Kecamatan Kinali menekankan pentingnya peran pemerintah melalui BPBD untuk memberikan peringatan dini dan memantau situasi cuaca agar masyarakat dapat mengantisipasi banjir yang berdampak pada kesehatan.
“Kita berharap instansi terkait memberikan peringatan dini agar masyarakat waspada dan siap mengantisipasi adanya banjir,” pungkasnya
# Sutan


0 Komentar